RINGKASAN PERATURAN ANGGOTA DEWAN GUBERNUR
Peraturan : Peraturan Anggota Dewan Gubernur Nomor 23/ 3 /PADG/2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Anggota Dewan Gubernur Nomor 22/3/PADG/2020 Tentang Pelaksanaan Standardisasi Kompetensi di Bidang Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah
Berlaku : 2 Maret 2021
Latar belakang penerbitan Peraturan Anggota Dewan Gubernur Nomor 23/ 3 /PADG/2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Anggota Dewan Gubernur Nomor 22/3/PADG/2020 Tentang Pelaksanaan Standardisasi Kompetensi di Bidang Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah karena adanya:
- penyempurnaan pedoman penyusunan program dan materi pelatihan berbasis kompetensi oleh kementerian yang membidangi urusan ketenagakerjaan yang berdampak pada perlunya penyesuaian ketentuan mengenai materi pelatihan di bidang sistem pembayaran dan pengelolaan uang rupiah; dan
- penyempurnaan standardisasi kompetensi di bidang sistem pembayaran dan pengelolaan uang rupiah bagi penyelenggara transfer dana bukan Bank.