Statistik Sistem Keuangan Indonesia (SSKI)
SSKI diterbitkan setiap bulan,
berupa kumpulan data/indikator yang menggambarkan perkembangan berbagai
elemen ekonomi terkait sistem keuangan yang menjadi fokus kebijakan
Makroprudensial/Stabilitas Sistem Keuangan (SSK) di Indonesia.
SSKI mencakup data terkait lembaga keuangan (bank dan IKNB), pasar keuangan
(pasar uang dan modal), infrastruktur keuangan (sistem pembayaran dan pengedaran
uang), serta elemen ekonomi terkait pemerintah, korporasi, dan rumah tangga.
Periodisasi data dalam SSKI sesuai ketersediaan masing-masing indikator.
Selain itu, SSKI juga menyajikan beberapa indikator yang berkaitan dengan
perkembangan Keuangan Inklusif (KI), UMKM, serta sektor properti yang merupakan
bagian tak terpisahkan dalam mendukung kebijakan Makroprudensial/SSK di
Indonesia.