Kini, tarik tunai, transfer, dan setor tunai semakin mudah dengan
QRIS TUNTAS! Sebagai inovasi terbaru dalam sistem pembayaran digital, QRIS TUNTAS memungkinkan pengguna untuk melakukan transfer dana antarpengguna QRIS, serta tarik tunai dan setor tunai di ATM/CDM atau agen QRIS TUNTAS dengan cara memindai QRIS menggunakan aplikasi pembayaran secara terinterkoneksi antar PJP Bank dan Lembaga Selain Bank. QRIS TUNTAS dapat ditransaksikan menggunakan sumber dana berupa akun simpanan bank maupun uang elektronik
server-based.
QRIS TUNTAS merupakan salah satu pengembangan inovasi fitur QRIS untuk mendukung inklusi ekonomi dan keuangan digital yang memungkinkan pengguna untuk dapat melakukan transfer dana antarpengguna QRIS, serta tarik tunai dan setor tunai di Anjungan Tunai Mandiri (ATM)/
Cash Deposit Machine (CDM) atau agen QRIS TUNTAS dengan cara memindai QRIS menggunakan aplikasi pembayaran secara terinterkoneksi antar Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) Bank dan Lembaga Selain Bank.
QRIS TUNTAS dapat ditransaksikan menggunakan sumber dana berupa akun simpanan bank maupun uang elektronik
server-based dengan dilengkapi fitur notifikasi bagi pengguna.
QRIS Antarnegara adalah solusi pembayaran digital yang memudahkan wisatawan dan pelaku usaha untuk bertransaksi lintas negara. Dengan QRIS Antarnegara, wisatawan Indonesia dapat dengan mudah bertransaksi di luar negeri menggunakan aplikasi pembayaran domestik untuk memindai kode QR di
merchant negara mitra. Sebaliknya, wisatawan internasional yang datang ke Indonesia juga dapat melakukan pembayaran di Indonesia hanya dengan memindai QRIS di merchant menggunakan aplikasi pembayaran yang berpartisipasi.
QRIS Antarnegara bertujuan untuk mempermudah transaksi perdagangan dan pariwisata, serta mendukung UMKM dengan memungkinkan mereka menerima pembayaran digital. Sistem ini juga berperan dalam memperkuat stabilitas ekonomi dengan menggunakan mata uang lokal dalam transaksi antar negara.
Selain itu, QRIS Antarnegara juga bertujuan untuk memfasilitasi aktivitas perdagangan dan sektor pariwisata, khususnya bagi UMKM, serta memperkuat stabilitas makroekonomi melalui penggunaan mata uang lokal melalui skema
Local Currency Transaction dalam transaksi bilateral. QRIS Antarnegara merupakan pengembangan fitur dari QRIS yang menginterkoneksikan metode pembayaran QR Indonesia dengan negara mitra.
Dengan QRIS Antarnegara, proses pembayaran antar negara menjadi lebih praktis dan efisien. Saat ini, QRIS Antarnegara telah bekerja sama dengan beberapa negara mitra antara lain Thailand, Malaysia, dan Singapura.
PJP QRIS Antarnegara
Berikut merupakan PJP yang telah memfasilitasi QRIS Antarnegara di masing-masing negara:
No
|
Negara
|
Masyarakat Indonesia yang bertransaksi di negara mitra
|
Wisatawan mancanegara yang bertransaksi di Indonesia |
|
PJP
Issuer |
Jenis QR di Negara mitra
|
Limit transaksi |
PJP
Issuer |
| 1 |
Thailand |
- BCA
- Bank Mandiri
- Bank Sinarmas
- Bank Permata
- Bank Syariah Indonesia
- CIMB Niaga
- Bank Mega
- BPD Bali
- DANA
- LinkAja
- Ottocash
- OCBC NISP
- INA Perdana
- BTN
|
PromptPay
|
Mengacu pada ketentuan Bank Indonesia mengenai QRIS
|
- Bangkok Bank
- Krungthai Bank
- Krungsri Bank
- CIMB Thai
|
| 2 |
Malaysia |
- BCA
- Bank Mandiri
- Bank Sinarmas
- Bank Permata
- Bank Syariah Indonesia
- CIMB Niaga
- Bank Mega
- BPD Bali
- DANA
- LinkAja
- Ottocash
- Finpay
- ShopeePay
- INA Perdana
- BTN
|
DuitNow QR |
- CIMB Bank
- Hong Leong Bank
- Public Bank
- Touch ‘n Go eWallet
- Bank of China
- Finexus
- UOB
- Boost
- AmBank
- BigPay
- Maybank
- Razer
- FassPay
- BankIslam Malaysia Berhad
- RHB Bank
- Agrobank
- Revenue Solutions
- SNT
|
3
|
Singapura |
-
Bank Mega
-
BRI
-
Bank Permata
-
CIMB Niaga
-
BPD Bali
-
BSI
-
DANA
-
Netzme Bank Sinarmas
-
Bank Mandiri
-
Bank Ina Perdana
-
MNC Teknologi
-
Finnet Indonesia
-
Bank Pan Indonesia
-
Bank Nagari
-
Bank Danamon
-
Bank DBS
- BNI
-
BCA
|
NETS QR |
- OCBC Bank
- UOB
- DBS
|
4
|
Jepang
|
-
CIMB Niaga
-
Bank Mega
-
Bank Sinarmas
-
OCBC NISP
-
Gopay
-
Netzme
-
Bank Permata
-
Bank Mandiri
-
BPD Bali
-
BTN
-
SMBC
-
Finnet Indonesia
-
MNC Teknologi
-
Bank Woori Saudara
-
ShopeePay
-
Bank Danamon
-
BNI
|
JPQR Global
|
|
Cara Menggunakan QRIS Antarnegara
Pengguna Indonesia:
Pengguna luar negeri:
Pengguna luar negeri dapat bertransaksi di seluruh
merchant QRIS Indonesia dengan cara sebagai berikut:
-
Buka aplikasi Pembayaran
-
Scan QRIS
-
Masukan nominal pembayaran dalam Rupiah
-
Konfirmasi tujuan dan nominal dalam mata uang masing-masing
-
Masukkan PIN
-
Transaksi berhasil
Contoh Tampilan QRIS
Bagi
merchant di Indonesia:
QRIS Antarnegara menawarkan kemudahan dalam menerima pembayaran dari wisatawan internasional.
Merchant cukup menggunakan QRIS yang telah dimiliki untuk menerima pembayaran dari wisatawan negara mitra. Sebagian besar PJP QRIS telah memfasilitasi transaksi ini, namun
merchant dihimbau untuk dapat mengkonfirmasi kembali ke PJP masing-masing apakah dapat menerima pembayaran QRIS Antarnegara.
Yang menarik, meskipun pembayaran dilakukan dalam mata uang asing,
merchant akan menerima pembayaran dalam Rupiah sesuai dengan nominal yang ditagihkan.
Merchant tidak akan dikenakan biaya tambahan apapun untuk menerima transaksi QRIS Antarnegara.

Transaksi pembayaran kini hadir lebih mudah dan praktis melalui QRIS Tanpa Pindai (QRIS TAP), inovasi terbaru dalam ekosistem QRIS yang memungkinkan pengguna melakukan pembayaran cukup dengan mendekatkan smartphone ke terminal pembayaran berbasis teknologi NFC. QRIS TAP menghadirkan pengalaman transaksi digital berbasikan smartphone yang lebih modern, sekaligus menjadi alternatif pembayaran yang cepat, mudah, murah, aman, dan andal bagi masyarakat.
Kehadiran QRIS TAP turut memperluas inklusivitas sistem pembayaran digital nasional serta mendorong optimalisasi layanan publik, termasuk pada sektor transportasi yang memerlukan transaksi cepat, masif, dan praktis. QRIS TAP memiliki dua fitur yaitu Single Tap untuk transaksi sekali bayar, serta Tap In Tap Out untuk mengakomodir tarif dinamis pada transportasi dan parkir, dengan perhitungan tarif berdasarkan jarak, waktu, dan profil pengguna.
Skema Harga