Kajian

BI Icon

​​​​​​​BI Institute​​​

9/24/2024 3:45 PM
Hits: 799

Survei Literatur Stabilitas Sistem Keuangan

Lain-lain
Research Paper BI
Penulis : Retno Muhardini, Aryo Sasongko, Wahyoe Soedarmono*, Zakka Farisy B
Nomor : RP/MON/08/2023

Studi ini bertujuan untuk mengkaji literatur internal Bank Indonesia tentang Stabilitas Sistem Keuangan (SSK) khususnya yang membahas risiko likuiditas dan risiko kredit. Sebagai pengenalan karakter perbankan Indonesia, ditemukan indikator-indikator perbankan domestik di antara kelompok negara-negara ASEAN yang spesifik, seperti CAR, NIM, NPL, dan CrGDP. Hasil survei literatur risiko likuiditas memperlihatkan bahwa penelitian-penelitian internal telah membahas berbagai aspek, seperti perilaku bank, kebijakan makro prudensial, dampak fiskal, model peramalan, dan faktor ekonomi makro yang memengaruhi likuiditas bank. Hasil survei literatur risiko kredit membahas berbagai aspek, seperti perilaku pemegang kartu kredit, dampak pembiayaan konsumen, risiko wanprestasi, kebijakan makro prudensial, model risiko kredit, pengaruh harga komoditas, dan pengaruh siklus berlawanan antara sektor bisnis dengan keuangan. Literatur-literatur kedua risiko tersebut juga menyoroti beberapa temuan penelitian tentang risiko kredit dan risiko likuiditas, yaitu mendapat pengaruh dari faktor-faktor ekonomi makro, faktor individual bank, dan beberapa penelitian risiko likuiditas menggunakan simulasi kebijakan Bank Sentral.

 

Kata Kunci:Stabilitas sistem keuangan; Bank Indonesia; Kebijakan makro prudensial; Risiko likuiditas; Risiko kredit; Model risiko kredit

Lampiran
Kontak

Contact Center Bank Indonesia Bicara: (62 21) 131
e-mail : bicara@bi.go.id
Jam operasional Senin s.d. Jumat Pkl. 08.00 s.d 16.00 WIB​​​​​​​​​​​​​

Halaman ini terakhir diperbarui 10/21/2024 4:03 PM
Apakah halaman ini bermanfaat?
Terima Kasih! Apakah Anda ingin memberikan rincian lebih detail?

Baca Juga