Di tengah upaya pemulihan ekonomi, pengembangan industri manufaktur menghadapi berbagai tantangan terutama berasal dari perubahan lingkungan strategis di tingkat global dan domestik baik tantangan siklikal maupun struktural. Tantangan dan perlambatan ini direspons melalui serangkaian kebijakan pemulihan ekonomi yang ditempuh secara sinergis dan lintas sektor oleh pemerintah sehingga mendukung pemulihan ekonomi nasional ke depan.
Buku ini berisi pemikiran mengenai industri manufaktur dalam negeri dari sudut pandang makro dan fokus pada pembahasan mengenai rantai nilai bahan baku lokal (local value chain), peningkatan nilai tambah atau hilirisasi, dan transisi menuju industri hijau. Buku ini menguraikan secara rinci gambaran kinerja dan prospek, serta peluang dan tantangan pada industri manufaktur. Gambaran tersebut mencakup aspek perumusan strategi kebijakan, aspek penguatan struktur industri manufaktur, serta aspek pemulihannya di tengah pandemi Covid-19 yang akan dilakukan secara sinergis dan kolaboratif, sehingga dapat menjadi pijakan penting tentang bagaimana perjalanan industri manufaktur Indonesia menghadapi masa-masa yang tidak mudah tersebut.